onehearth
logo
Selasa, 15 Nov 2016 17:00

All Ridres CBR (ARC) Kendal Sukses Gelar 1st Anniversary Sekaligus Deklarasi

All Ridres CBR (ARC) Kendal Sukses Gelar 1st Anniversary Sekaligus Deklarasi

All Ridres CBR (ARC) Kendal secara resmi berdiri sejak tanggal 10 November 2015. Dalam rangka memperihati hari kelahirannya, ARC Kendal merayakannya dengan sekaligus menggelar Deklarasi pada hari Minggu, 6 November 2016 lalu di area Aldila Resto, Jalan Soekarno-Hatta No.20 Kendal, Jawa Tengah.

Perayaan ini berlangsung dari pukul 10.00 WIB hingga 17.00 WIB  dengan mengangkat tema ‘Gas Terus Solid Terus’ yang juga menjadi semboyannya, tak heran kalau ARC Kendal sudah tergabung dalam wadah AHC (Asosiasi Honda CBR) saat usianya belum genap setahun.

Dalam perayaan ulang tahun yang pertama ini, turut dihadiri para bikers Honda CBR yang ada di Pulau Jawa, diantaranya Hacibi (Boyolali), TAC Tangerang, HCC (Cikarang), CROWNIC (Cikarang), CRC (Cibitung) HCCP (Purworejo), CRIBS (Brebes), JECO (Jepara), ARC Kudus, RCD (Demak) Racer Semarang, GRIDS (Gunungkidul), COKLAT (Klaten) lalu komumitas biker asal Kendal lainnya seperti dari Club Vario Kendal, dan Satria Kendal.

Sederet acara sudah disiapkan oleh panitia guna menyemarakan acara ini, diawali acara penyambutan tamu lanjut photo session, kemudian sambutan dari tuan rumah disampaikan langsung oleh Anang Nova Septianto selaku Ketua Umum ARC Kendal. Sambil menikmati makan siang bersama para biker ini dihibur dengan live music dangdut.

“Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Masa Esa karena acara kami ini berlangsung lancar tanpa halangan, tak lupa kami mengucapkan terima kasih banyak kepada seluruh biker tamu undangan yang telah hadir ikut meramaikan acara kami ini,” ujar Anang.

Usai menikmati acara di Aldila Resto acara dilanjutkan dengan Rolling City Kota Kendal yang berakhir di Alun-Alun Kota Kendal. Disinilah ARC Kendal mendapat kado istimewa dari HACIBI berupa penampilan stuntrider Yoga Gupik, member HACIBI yang berhasil menghibur tidak hanya para biker, juga warga sekitarnya.

Aksi Yoga ini merupakan penampilan perdananya di Kota Kendal yang dilakukan dihadapan para biker asal Pulau Jawa. Sebagai penutup dari seluruh rangkaian acara ini ditandai dengan pelepasan sekitar 80 balon ke udara oleh panitia bersama perwakilan tamu undangan.


Pencarian

Website Honda CBR

Ikuti

SOCIAL MEDIA

Instagram

@honda.community

Twitter Stream

@hondacomm

Facebook Page

facebook.com/hondacomm